LANGKAH PEMBELAJARAN MATERI KELOMPOK SOSIAL


Berikut ini merupakan langkah pembelajaran materi kelompok sosial.

1)       Guru dan peserta didik berdoa bersama untuk memulai kegiatan pembelajaran 
2)       Guru menyampaikan KI KD dan IPK kepada peserta didik
3)       Guru menyampaikan materi tentang pembentukan kelompok sosial dan permasalahannya 
4)       Guru menyampaikan metode pengamatan kelompok sosial dan identifikasi permasalahan sosialnya
5)       Guru dan peserta didik menyusun indikator atau instrumen pengamatan tentang terbentuknya kelompok sosial dan identifikasi permasalahannya
6)       Peserta didik membuat kelompok kerja sesuai dengan kebutuhan tagihan pembelajaran 
7)       Peserta didik mampu menyusun rencana pengamatan tentang kelompok sosial di daerah tempat tinggal dengan pendampingan guru
8)       Peserta didik mengerjakan tugas yaitu melakukan pengamatan tentang pembentukan kelompok sosial dan mengidentifikasi masalah-masalah sosial yang ada di daerah tempat tinggalnya
9)       Peserta didik mengumpulkan data pengamatan (wawancara, foto, video, dan dokumen lainnya) sesuai indikator pengamatan  
10)   Peserta didik menyusun hasil pengamatan tentang pembentukan kelompok sosial dan masalah-masalahnya
11)   Guru secara aktif mendampingi proses pengamatan dan penyusunan laporan siswa
12)   Peserta didik mempresentasikan hasil pengamatannya di ruang publik dengan melibatkan kelompok sosial yang diamatinya
13)   Guru berperan aktif dalam proses presentasi hasil pengamatan dan mereview hasil karya pesera didik
14)   Peserta didik menyempurnakan laporan pascapresentasi
15)   Peserta didik mempublikasikan laporan pengamatan tentang pembentukan kelompok sosial dan mengidentifikasi masalah-masalah sosialnya di website dengan pendampingan guru 
16)   Guru menyusun portofolio hasil karya peserta didik dalam bentuk file softcopy dan hardcopy, sesuai dengan sistematika dan kaidah ilmiah 
17)   Guru dan peserta didik berkunjung ke Perpustakaan sekolah untuk menyerahkan hasil karya siswa untuk menjadi bahan koleksi literasi sekolah


0 Komentar